Rabu, 23 Januari 2019

Karakter


Apakah kalian tau kartun Spongebob Squarepants? Yapppp itu adalah kartun kegemaran saya ketika masih kecil hingga sudah sebesar aqua galon ini hehe. Pada kesempatan kali ini saya ingin membuat sebuah karakter yang terdapat di Spongebob yaitu Plankton atau yang biasa kita kenal sebagai musuh besar MR.Krab untuk mengambil formula Krabby Pattie yumyyyy. Berikut cara pembuatan Karakter Plankton di Blender.




1.Langkah pertama, kita akan membuat sebuah objek bulatan seperti gambar dibawah ini yang berfungsi untuk membuat bagian kepala dan bada plankton dengan menggunakan UV sphere.

2.Selanjutnya kita akan menggunakan UV Sphere kembali untuk membuat tangan plankton.

3.Hubungkan tangan dan kaki yang sudah dibuat sebelumnya pada bagian badan, kemudian rotasikan objek tangan dan kaki hingga sesuai dengan badan dengan menggunakan tombol R pada keyboard sperti gambar dibawah.

4.Duplikasikan kembali tangan dan kaki yang sudah di hubungkan dan di rotasi pada sebelah kanan. Kemudian letakkan hasil duplikasi di sebelah kiri object badan lalu rotasi kan dengan sumbu Z sehingga hasilnya seperti gambar di bawah ini.

5.Selanjutnya adalah membuat object mata plankton dengan menggunakan UV Sphere. Lalu hubungkan dengan bagian kepala plankton seperti gambar dibawah ini.

6.Kemudian kita akan masuk ke dalam edit mode dan pilih Edge Select. Dalam edit mode, pilih sebuah garis yang ada pada bagian atas kepala plankton. Lalu tarik garis tersebut menggunakan tombol E pada keyboard.


7.Lakukan langkah sebelumnya untuk membuat antena  kedua pada kepala plankton

8.Lakukan penarikan garis lagi seperti gambar dibawah pada bawah mata plankton untuk membuat sebuah garis mulut.

Untuk material dalam object ini, saya akan memberikan warna pada seluruh bagian tubuh plankton. Adapun langkah-langkah nya adalah sebagai berikut :
1.Pilihlah pengaturan material yang berada pada kanan blender Kemudian pilih New

2.Selanjutnya pilih objek yang akan diberi warna, dalam hal ini saya memilih bagian badan plankton. Setelah itu pada pengaturan material yang sebelumnya sudah dipilih new, pilih kotak warna yang berada pada pilihan Diffuse, lalu pilih warna yang sesuai seperti gambar dibawah ini.

3.Lakukan perubahan warna pada seluruh bagian tubuh plankton 




LOGO

Pada tugas kali ini saya telah membuat sebuah logo tentang HUMANITY. Berikut logo dan penjelasannya:


Logo merupakan suatu gambar atau sekadar sketsa dengan arti tertentu, dan mewakili suatu arti dari perusahaan, daerah, organisasi, produk, negara, lembaga, dan hal lainnya membutuhkan sesuatu yang singkat dan mudah diingat sebagai pengganti dari nama sebenarnya.


Warna Hitam Pada Logo

Warna hitam melambangkan kematian, kesedihan, dan kekuatan yang dapat menimbulkan perasaan tertekan. Alasan pemilihan warna ini ialah untuk memberi kesan bahwa adanya kesedihan pada setiap bencana.

Simbol Kubus
Kubus ini adalah bentuk ketidak munafikan atau keseimbangan, mau dilihat dari sisi manapun panjang, lebar dan tinggi suatu kubus ini tidak akan berubah. Alasan pemilihan symbol kubus ialah kita sebagai manusia bukan kah tidak pantas mempunyai sikap yang munafik?

Simbol Tangan
Tangan disini bermakna sedang meminta bantuan kepada kita semua diluar sana. Kini mereka membutuhkan bantuan kita karena saat ini mereka sedang tenggelam atau terhanyut dalam kesedihan, kegelisahan dan mimpi mereka pun terhanyut. Untuk itu mereka membutuhkan kita.

Warna Orange Pada Kubus
Warna oranye memberi kesan hangat dan bersemangat serta merupakan symbol dari petualangan, optimisme, percaya diri dan kemampuan dalam bersosialisasi.

Arti dari Go For IT
Sebuah Nama Lembaga untuk Humanity atau gerakan sosial kemanusiaan. Lakukan Sekarang karena disekita kita masih banyak yang harus kita bantu!!!

Arti dari Kata di bawah
“ Be The Reason Someone Smiles Today” Jadilah alasan seseorang untuk tersenyum hari ini. Dengan membuat mereka tersenyum itu sudah sebuah tindakan humanity yang telah terjadi di dalam lingkup sosial kita saat ini.